Waw, 6 Tips Memilih Model Baju Untuk Orang Kurus Pendek Ini Sangat Cocok Diterapkan.

shares |

Sahabat muslim, muslimah pembaca Blognya Keluarga Sakinah se-Tanah Air, pembahasan kali ini berkaitan dengan 6 Tips Memilih Model Baju Untuk Orang Kurus Pendek Ini Sangat Cocok Diterapkan, terutama buat kaum hawa. Yah, memang untuk masalah fashion ini dimana-mana kaum hawa lah yang sangat memperhatikan. Untuk kaum adam biasanya kurang memperhatikan.

model baju untuk orang kurus pendek, baju untuk orang kurus tinggi, model baju yang cocok untuk orang kurus

Allah telah menciptakan kita semua,segala makhluknya di dunia ini dengan sebaik-baik penciptaan. Manusia diciptakan dengan berbagai bentuk tubuh, berbagai bentuk rambut, dan bermacam-macam bentuk wajah. Itu semua telah diukur oleh-Nya dengan ukuran yang pas dan baik. Berdasarkan bentuk tubuhnya, manusia ada yang bertubuh tinggi, kurus, pendek, gemuk, sedang atau proporsional, kurus pendek, kurus tinggi, gemuk pendek, gemuk tinggi.

Bentuk tubuh ini biasanya dipengaruhi oleh keturunan. Biasanya jika kedua orang tuanya bertubuh pendek, anaknya juga akan bertubuh pendek. Namun ada pula yang kedua orang tuanya bertubuh pendek, anaknya tinggi. Hal ini terjadi karena terkadang si anak bisa tinggi dari riwayat kakek atau neneknya dahulu. Terkait dengan cara berpakaian orang yang kurus agar terlihat gemuk, bisa baca artikel yang berjudul 5 Cara Berpakaian Orang Kurus agar Terlihat Gemuk Ini Mesti Kamu Coba.

Yah, apapun bentuk tubuh kita, entah termasuk ke dalam orang kurus pendek atau lainnya kita harus bersyukur. Karena kita tidak pernah tahu ternyata di luar sana banyak orang-orang yang terlahir dengan kekurangan namun mereka penuh semangat dalam menjalani hidup dan penuh syukur kepada Allah. Ehm, jadi mello gini, ngomongnya neglantur kemana-mana.

5 Tips Dalam Memilih Model Baju Untuk Orang Kurus Pendek

Yah, seperti apa saja sih model baju untuk orang kurus pendek? Apa saja model baju untuk orang kurus? Apa saja model baju pesta untuk orang kurus? apa saja model baju untuk badan kurus? Apa saja model baju gamis untuk orang kurus? Dan apa saja sih tips berpakaian untuk wanita kurus berhijab? Yah, untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut mari kita baca poin-poin memilih model baju untuk orang kurus pendek di bawah ini. 

1. Pilih Ukuran Pakaian yang Pas

Model baju untuk orang kurus pendek yang pertama hendaknya baju yang pas. Pas di sini artinya baju itu tidak kedodoran atau kebesaran dan tidak kekecilan atau ngepas. Karena jika sampai kedodoran akan berakibat orang memakainya semakin terlihat kecil atau pendek, jika kekecilan atau terlalu ngepas akan terlihat kurusnya. Jadi pintar-pintarnya kita dalam mengukur baju buat tubuh kita. Poin pertama ini juga bisa dijadikan referensi dalam memilih model baju untuk orang kurus tinggi.

2. Pakaian Satu Warna

Poin kedua yang harus diperhatikan adalah dengan memilih pakaian satu warna. Usahakan agar pakaian dari atas sampai bawah dipilih dalam satu warna. Mulai dari jilbab sampai gamis dipilih satu warna. Karena hal ini akan menjadikan pemakainya terlihat semakin tinggi. Selain itu dengan warna senada akan menjadikan anggun bagi pemakainya. Poin kedua ini juga sebagai salah satu tips berpakaian untuk wanita kurus berhijab. Baca juga artikel tentang 5 Tips Memilih Jilbab Sesuai Bentuk Wajah ini ya.

3. Bawahan Panjang Dan Melebar di Bagian Bawah

Model baju untuk orang kurus pendek yang selanjutnya dipilih yang panjang dan melebar di bagian bawahnya. Maksudnya panjang di sini adalah ketika kita memilih gamis atau rok sebisa mungkin menutupi mata kaki. Karena dengan perkembangan model gamis, tidak jarang juga kami menemukan beberapa muslimah yang memakai gamis panjangnya ngepas dan di atas mata kaki. Yah, karena ketika kita membeli gamis atau rok jadi, jika kita tidak menelitinya baik-baik biasanya akan terjadi hal ini, di badan sudah pas, namun tingginya kurang.

Bawahan panjang ini akan berakibat seolah pemakainya semakin tinggi. Yah, selain bawahan panjang, kita pilih juga gamis datau rok yang modelnya melebar di bagian bawahnya. Hal ini akan memberikan efek menambah tinggi dan anggun pemakainya. Sekarang semakin banyak model gamis dan rok yang di bagian bawahnya melebar. Dengan bawah melebar itu gamis dan rok ada beberapa nama, seperti model umbrella, model A, model Clock.

4. Pilih Bahan Pakaian Yang Jatuh

Poin keempat adalah dengan memilih bahan pakaian yang jatuh. Yah, bahan yang digunakan dalam pakaian kita sangat berpengaruh terhadap bentuk tubuh kita. Bahan-bahan jatuh seperti sifon, linen, sanwos, dan lain-lain akan memberikan kesan semakin tinggi bagi pemakainya. Selain itu juga tubuh kurus kita juga tidak begitu terlihat.

5. Pilih Warna Kalem Atau Gelap

Yah, tips memilih model baju untuk orang kurus pendek yang kelima adalah memilih warna baju yang kalem atau gelap. Warna ini jika dikenakan seakan mengelabuhi pemakainya, menjadikannya terlihat tidak begitu pendek, walaupun aslinya pendek. Sebaliknya untuk warna-warna cerah dari atas sampai bawah walaupun itu satu warna pemakainya akan terlihat lebih pendek.

6. Pilih Pakaian Bermotif Vertikal

Model baju untuk orang kurus pendek yang kelima adalah hendaknya kita memilih pakaian atau gamis yang bermotif vertikal dan hindair yang bermotif horisontal. Motif vertikal akan memberikan kesan pemakainya semakin tinggi, sedangkan motif horisontal akan memberikan kesan pemakainya semakin pendek. 

Demikianlah 6 Tips Dalam Memilih Model Baju Untuk Orang Kurus Pendek yang bisa kita jadikan referensi. Sehingga kita dalam memilih model baju atau membeli baju lebih teliti lagi, tidak asal membeli. Tentunya harus kita sesuaikan dengan bentuk tubuh kita. Sobat, temukan tips-tips lainnya hanya di BlognyaKeluargaSakinah.Blogspot.Com.

Artikel Yang Berkaitan, Baca Terusannya

0 comments:

Post a Comment